Sabtu, 23 November 2013

Teknologi Informasi, Teman atau Musuh ?



Halo teman-teman, apa kabar? Saya harap baik-baik saja yah :)

Pada kesempatan kali ini saya ingin mengajak teman-teman untuk menganalisis mengenai fenomena teknologi informasi dalam kehidupan saat ini, apakah teknologi informasi itu bisa dijadikan teman yang baik atau malah menjadi musuh, lalu bagaimana cara untuk memanfaatkan teknologi informasi tersebut secara maksimal agar dapat berdampak positif bagi kita.

Baiklah, sebelum kita mulai menganalisis, sebaiknya kita harus memahami terlebih dahulu pengertian dari teknologi informasi itu sendiri.

Menurut Wikipedia, Teknologi Informasi (TI) atau dalam bahasa Inggris dikenal dengan istilah Information Technology (IT) adalah istilah umum untuk teknologi apapun yang membantu manusia dalam membuat, mengubah, menyimpan, mengkomunikasikan dan/atau menyebarkan informasi. TI menyatukan komputasi dan komunikasi berkecepatan tinggi untuk data, suara, dan video. Contoh dari Teknologi Informasi bukan hanya berupa komputer pribadi, tetapi juga telepon, TV, peralatan rumah tangga elektronik, dan peranti genggam modern (misalnya ponsel).

Menurut saya, pengertian sederhana dari Teknologi Informasi adalah teknologi yang bisa membuat kegiatan komunikasi antar manusia menjadi mudah serta dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja. Sebagai contoh, kita ingin menyampaikan informasi kepada teman kita di daerah lain yang cukup jauh, dengan adanya teknologi informasi kita bisa menyampaikan informasi tersebut secepat mungkin, misalnya saja melalui email, SMS, menelpon, dan lain sebagainya.

Kemudian yang ingin saya bahas adalah manfaat teknologi informasi bagi manusia. Menurut saya, teknologi informasi selalu memiliki manfaat/dampak yang positif bagi manusia karena tujuan utamanya adalah membantu kegiatan komunikasi manusia. Tetapi, yang namanya juga manusia, suka sekali merusak harapan awal yang sudah dibuat. Maksud saya seperti ini, teknologi informasi secara hakikatnya adalah teman yang baik, tetapi akan menjadi musuh ketika digunakan oleh manusia yang tidak bijak.

Sebagai contoh kita ambil saja salah satu teknologi informasi yaitu Internet. Saat ini banyak sekali kasus-kasus kejahatan di Internet, seperti penipuan pada toko online, situs-situs pornografi, pencurian data, peretasan situs, dan lain sebagainya. Ini semua terjadi karena faktor dari manusia itu sendiri yang ingin memuaskan nafsu kejahatannya.

Mungkin ada orang yang menyalahkan Internet karena sudah bertindak sebagai penyedia jalan untuk tindak kejahatan-kejahatan tersebut, tetapi coba kita analisis lagi dengan pikiran yang jernih. Saya ambil ilustrasi sederhana yaitu pisau. Pisau akan menjadi benda yang sangat menakutkan ketika digunakan para perampok/pembunuh untuk menghabisi nyawa targetnya. Lalu pertanyaannya adalah bagaimana jika pisau itu digunakan oleh ibu kita yang dengan tulus hati ingin memasakkan makan malam untuk keluarganya? pastinya yang terjadi adalah terciptanya makanan yang enak dan spesial, bukan? nah begitu juga dengan teknologi informasi, bisa menjadi teman yang baik bisa juga menjadi musuh tergantung dari siapa yang menggunakannya.


Lalu bagaimana caranya untuk memanfaatkan teknologi informasi supaya berdampak positif bagi manusia? Menurut saya cara yang paling ampuh adalah melalui pendidikan yang benar mengenai teknologi informasi. Pendidikan teknologi informasi harus sudah diberikan kepada manusia sejak dini sebelum ia menggunakan teknologi informasi.

Sebagai contoh kita ambil teknologi informasi yaitu Komputer. Seorang anak kecil sangat suka mencoba hal baru yang dianggapnya menarik seperti halnya komputer. Sang anak pastinya mulai belajar secara otodidak mengenai menu-menu pada komputer itu. Karena sang anak belum menerima pendidikan mengenai teknologi informasi, akhirnya ada dampak negatif yang terjadi bisa secara teknis maupun non teknis. Secara teknis misalnya sistem komputer menjadi rusak karena dikotak-katik secara tidak bijak oleh sang anak. Secara non teknis misalnya, sang anak menjadi malas belajar karena keasikan bermain game, kecanduan pornografi karena suka melihat situs-situs yang seharusnya tidak dikunjunginya, dan begitu selanjutnya.

Pendidikan teknologi informasi sangat penting bagi kita. Pemblokiran jutaan situs porno, situs penjudian, situs prostitusi, dan lain sebagainya tidak akan berguna karena masih dapat dijebol dengan berbagai metode. Tetapi dengan adanya pendidikan, pastilah manusia itu akan sadar akan apa yang dilakukannya dan memahami bahwa sebenarnya dia lah yang harus menguasai teknologi informasi bukan malah sebaliknya.

Dengan adanya pendidikan teknologi informasi, masyarakat dapat memanfaatkan teknologi informasi dengan bijak. Contohnya saja pendidikan teknologi informasi mengenai penggunaan situs toko online, dengan adanya pendidikan ini diharapkan masyarakat tidak tertipu lagi bahkan bisa mengembangkan situs toko online sendiri.

Jadi kesimpulannya adalah :

Teknologi informasi pada hakekatnya adalah teman yang baik, tetapi pada akhirnya tergantung dari siapa penggunanya. Pengguna yang baik menjadikan teknologi informasi teman yang baik, pengguna yang tidak bijak membuat teknologi informasi menjadi musuh.

Salah satu cara yang ampuh untuk memanfaatkan teknologi informasi adalah melalui pendidikan yang benar mengenai teknologi informasi.

Mungkin sedikit saran dari saya, pergunakanlah teknologi informasi seperlunya alias jangan terlalu berlebihan karena sesuatu yang berlebihan itu tidak baik, hehehe... :)


Sekian dan terima kasih.

Semoga bermanfaat.


JC

Rabu, 23 Januari 2013

10 Tips Belajar Efektif

Belajar mendadak menjelang ujian memang tidak efektif. Paling nggak sebulan sebelum ulangan adalah masa ideal buat mengulang pelajaran. Materi yang banyak bukan masalah. Ada sepuluh cara pintarsupaya waktu belajar kita menjadi efektif.




1. Belajar itu memahami bukan sekedar menghapal. Ya, fungsi utama kenapa kita harus belajar adalah memahami hal-hal baru. Kita boleh hapal 100% semua detail pelajaran, tapi yang lebih penting adalah apakah kita sudah mengerti betul dengan semua materi yang dihapal itu. Jadi sebelum menghapal, selalu usahakan untuk memahami dulu garis besar materi pelajaran.


2. Membaca adalah kunci belajar. Supaya kita bisa paham, minimal bacalah materi baru dua kali dalam sehari, yakni sebelum dan sesudah materi itu diterangkan oleh guru. Karena otak sudah mengolah materi tersebut sebanyak tiga kali jadi bisa dijamin bakal tersimpan cukup lama di otak kita.

3.Mencatat pokok-pokok pelajaran. Tinggalkan catatan pelajaran yang panjang. Ambil intisari atau kesimpulan dari setiap pelajaran yang sudah dibaca ulang. Kata-kata kunci inilah yang nanti berguna waktu kita mengulang pelajaran selama ujian.

4.Hapalkan kata-kata kunci. Kadang, mau tidak mau kita harus menghapal materi pelajaran yang lumayan banyak. Sebenarnya ini bisa disiasati. Buatlah kata-kata kunci dari setiap hapalan, supaya mudah diingat pada saat otak kita memanggilnya. Misal, kata kunci untuk nama-nama warna pelangi adalah MEJIKUHIBINIU, artinya merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila dan ungu.

5.Pilih waktu belajar yang tepat. Waktu belajar yang paling enak adalah pada saaat badan kita masih segar. Memang tidak semua orang punya waktu belajar enak yang sama lo. Tapi biasanya, pagi hari adalah waktu yang tepat untuk berkonsentrasi penuh. Gunakan saat ini untuk mengolah materi-materi baru. Sisa-sisa energi bisa digunakan untuk mengulang pelajaran dan mengerjakan pekerjaan rumah.

6. Bangun suasana belajar yang nyaman. Banyak hal yang bisa buat suasana belajar menjadi nyaman. Kita bisa pilih lagu yang sesuai dengan mood kita. Tempat belajar juga bisa kita sesuaikan. Kalau sedang bosan di kamar bisa di teras atau di perpustakaan. Kuncinya jangan sampai aktivitas belajar kita mengganggu dan terganggu oleh pihak lain.

7. Bentuk Kelompok Belajar. Kalau lagi bosan belajar sendiri, bisa belajar bareng dengan teman. Tidak usah banyak-banyak karena tidak bakal efektif, maksimal lima orang. Buat pembagian materi untuk dipelajari masing-masing orang. Kemudian setiap orang secara bergilir menerangkan materi yang dikuasainya itu ke seluruh anggota lainnya. Suasana belajar seperti ini biasanya seru dan kita dijamin bakalan susah untuk mengantuk.

8. Latih sendiri kemampuan kita. Sebenarnya kita bisa melatih sendiri kemampuan otak kita. Pada setiap akhir bab pelajaran, biasanya selalu diberikan soal-soal latihan. Tanpa perlu menunggu instruksi dari guru, coba jawab semua pertanyaan tersebut dan periksa sejauh mana kemampuan kita. Kalau materi jawaban tidak ada di buku, cobalah tanya ke guru.

9. Kembangkan materi yang sudah dipelajariKalau kita sudah mengulang materi dan menjawab semua soal latihan, jangan langsung tutup buku. Cobalah kita berpikir kritis ala ilmuwan. Buatlah beberapa pertanyaan yang belum disertakan dalam soal latihan. Minta tolong guru untuk menjawabnya. Kalau belum puas, cari jawabannya pada buku referensi lain atau internet. Cara ini mengajak kita untuk selalu berpikir ke depan dan kritis.

10. Sediakan waktu untuk istirahat. Belajar boleh kencang, tapi jangan lupa untuk istirahat. Kalau di kelas, setiap jeda pelajaran gunakan untuk melemaskan badan dan pikiran. Setiap 30-45 menit waktu belajar kita di rumah selalu selingi dengan istirahat. Kalau pikiran sudah suntuk, percuma saja memaksakan diri. Setelah istirahat, badan menjadi segar dan otak pun siap menerima materi baru.

Satu lagi, tujuan dari ulangan dan ujian adalah mengukur sejauh mana kemampuan kita untuk memahami materi pelajaran di sekolah. Selain menjawab soal-soal latihan, ada cara lain untuk mengetes apakah kita sudah paham suatu materi atau belum. Coba kita jelaskan dengan kata-kata sendiri setiap materi yang sudah dipelajari. Kalau kita bisa menerangkan dengan jelas dan teratur, tak perlu detail, berarti kita sudah paham.


Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat.
Sumber

Selasa, 22 Januari 2013

Movie T-Shirt



Gimana? keren-keren kan ? Makanya ayo pesen sekarang juga :)


No. HP : 081280311355 / 089660041511
PIN       : 324F1C74 
Email    : johannes_clinton@yahoo.com
No. Rek : 0060007374352 (Mandiri, a/n Johannes Clinton) 




Galery Contoh Model Kaos :










Untuk informasi lebih silahkan hubungi kontak diatas yah :)

Terima kasih, semoga bermanfaat.

Sejarah Teka Teki Silang (TTS)




Teka teki silang bisa dikatakan sebagai salah satu permainan paling populer di dunia. Permainan yang satu ini telah meraih sukses besar dalam mengisi ruangan di berbagai media massa di seluruh dunia. Di masa lalu, media cetak merasa kurang lengkap jika belum menyajikan rubrik teka teki silang untuk diisi oleh para pembacanya.



Sebagian media menjadikan teka teki silang sebagai alat pengikat supaya pembaca terus berlangganan. Mereka menyajikan sejumlah hadiah untuk pembaca yang bisa mengisinya dengan benar. Ada pula media yang hanya menjadikan teka teki silang sebagai hiburan bagi pembaca. Mereka tidak menyediakan hadiah dan tidak pula meminta pembaca untuk mengirimkan jawabannya.

Sebagai permainan yang efektif untuk ‘membunuh waktu’, teka teki silang memiliki fungsi yang sangat baik. Kebiasaan mengisi teka teka silang secara tidak langsung bisa meningkatkan pengetahuan umum pengisinya. Pertanyaan-pertanyaan yang disampaikan dalam teka teki silang selalu menuntut pengisinya untuk memiliki pengetahuan umum yang baik.

Siapakah penemu teka teki silang? Ternyata menurut situs inventor.about.com, permainan yang satu ini ditemukan oleh seorang jurnalis kelahiran Liverpool Inggris, 22 Juni 1871. Jurnalis ini bernama Arthur Wynne. Di masa kanak-kanak dia dibawa migrasi oleh orang tuanya ke Pittsburgh, Pennsylvania, Amerika Serikat (AS). Arthur melewati masa dewasa di kota ini.





Memasuki masa dewasa, Arthur punya hobi bermain biola. Dia kemudian bergabung dengan Pittsburgh Symphony Orchestra. Selain itu, dia juga tertarik dengan dunia jurnalistik. Arthur kemudian bekerja di koran lokal Pittsburgh Press.

Dari Pittsburgh, dia lantas pindah ke Cedar Grove, New Jersey dan mulai bekerja di koran New York World yang berbasis di News York City. Di koran inilah dia menemukan teka teki silang. Mulanya, dia diminta oleh redakturnya untuk membuat game yang bisa menghibur pembaca di akhir pekan.

Dengan mengadopsi permainan kuno bernama Pompeii, yang jika diterjemahkan ke delam bahasa Inggris menjadi Magic Square, Arthur menemukan teka teki silang. Untuk pertama kalinya, teka teki silang buatan Arthur ini dipublikasikan oleh koran New York World edisi Ahad, 21 Desember 1913. Teka teki ini dimuat di halaman entertaintmen koran tersebut.





Teka teka pertama di dunia itu berbentuk kristal berlian. Semuanya jawabannya ditulis mendatar. Saat itu Arthur belum membuat variasi meninggi dan mendatar untuk jawaban teka teki silangnya. Semuanya ada 31 pertanyaan. Di edisi berikut-berikutnya, dia kemudian membuat beberapa inovasi yang antara lain berupa jawaban meninggi, serta ruang-ruang kosong di tengah teka teki silang.

Dari Amerika, teka teki silang kemudian juga menginspirasi media massa di Inggris. Majalah Pearson menjadi majalah yang pertama kali menerbitkan teka teki silang di Inggris pada edisi Februari 1922. Kemudian pada edisi 1 Februari 1930 New York Times menerbitkan juga teka teki silang. Dari sinilah kemudian teka teki silang menjadi sangat berkembang. Dengan bahasa masing-masing media massa di banyak negara di dunia menampilkan teka teki silang untuk para pembacanya.



Tidak hanya di koran dan majalah, teka teki silang kemudian juga dikumpulkan dan diterbitkan dalam satu buku tersendiri. Rekor Guinness untuk buku teka teki silang diberikan kepada buku yang di Amerika dan diberi nama The Cross Word Puzzle Book. Buku ini dibuat atas kerja sama Dick Simon dan Lincoln Schuster pada tahun 1924.

Buku tersebut merupakan kumpulan teka teki silang yang telah diterbitkan oleh koran New York World tempat Arthur (bapak teka teki silang dunia) bekerja. Dari buku ini, Simon dan Schuster berhasil menjadi pengusaha besar penerbit teka teki silang.





Di era modern, kemudian teka teki silang dikembangkan untuk bisa mengikuti perkembangan. Di tahun 1997 perusahaan game digital Variety Games Inc membuat software komputer pembuat teka teki silang. Di tahun itu pula perangkat lunak tersebut dipatenkan sebagai software program teka teki silang pertama di dunia.




Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat.

Asal Mula Nama Warkop DKI



Mungkin tak banyak yang tahu asal-mula grup lawak ini memilih Warung Kopi sebagai identitas mereka.

Sebagai mahasiswa yang melek dengan keadaan sosial-politik, Indro dan kawan-kawan sadar betul bahwa hanya ada satu tempat di negeri ini yang menjunjung arti demokrasi sebenarnya. Tempat yang dimaksud adalah warung kopi.

"Kedewasaan demokrasi yang baik hanya ada di warung kopi," tutur Indro. "Di sana, orang bebas bicara, bebas membantah, bebas tertawa, tanpa berantem. Karena itulah nama Warung Kopi kami pilih untuk grup ini."

Dalam setiap performanya, Warkop selalu melontarkan kritik pedas terhadap pemerintah sebagai kontrol sosial. Padahal, di era itu, rakyat Indonesia dikukung oleh pemerintahan yang represif.

Namun, bagi Warkop, yang mereka lakukan adalah salah satu tanggung jawab sebagai rakyat. Dan karena itulah, mereka berani mengungkapkan kritik terhadap pemerintah, walau pernah pula berakhir di kantor polisi.

"Tapi, kami tetap berani menyuarakan suara rakyat karena memang itulah tujuan kami. Kami konsisten menempatkan diri sebagai rakyat," lanjut Indro.

"Dan kami lebih baik memiliki arti di mata masyarakat ketimbang menjadi kaya. Ada dua jenis kepuasan di dunia ini, yaitu kepuasan batin dan materi. Mana yang prioritas? Warkop lebih mengutamakan kepuasan batin. Ada kepuasan batin tersendiri ketika kami mampu mewakili suara rakyat."

Memiliki arti di mata masyarakat adalah salah satu nilai yang dijunjung tinggi oleh Warkop hingga detik ini.

Bahkan, ketika dunia perfilman memandang karya-karya Warkop dengan sebelah mata, Indro dan kawan-kawannya tidak peduli.

Menanggapi hal tersebut, menurut Indro, kedua rekannya pernah mengatakan hal yang sama. "Tak usah pedulikan mereka yang tidak menganggap Warkop. Yang harus kita pedulikan adalah jutaan masyarakat yang menonton Warkop," kenang Indro.

"Mas Dono dan Mas Kasino selalu mengatakan bahwa kita harus mendahulukan kepentingan bangsa dibandingkan kepentingan pribadi."

Hingga saat ini, prinsip tersebut selalu dipeluk Indro, bahkan di luar dunia Warkop sekalipun.




Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat.
Sumber

Jumat, 11 Januari 2013

Redakan Sakit Kepala dengan 6 Tips Sederhana


Secara umum, sakit kepala adalah respons tubuh terhadap stres fisik maupun emosional. Stres memicu kontraksi otot-otot di kepala dan leher yang kemudian menciptakan ketegangan dan sakit kepala. Stres juga membuat pembuluh darah menyempit yang selanjutnya menyebabkan migrain.
Bagi beberapa orang, sakit kepala adalah hal yang mengganggu meskipun tidak berlangsung begitu lama. Penting bagi Anda untuk mengatasinya, cobalah beberapa tip dibawah ini:
  1. Campuran Jahe Dan Teh
    Jahe bekerja melawan migrain dengan menghambat sintesis prostaglandin. Jahe juga membantu mengatasi rasa mual yang sering menyertai migrain.
    Cara membuat: rebus teh hingga mendidih dan masukan ¾ irisan jahe ke dalam 2 cangkir air. Tutup selama 30 menit. Kemudian minumlah.
  2. Gosokkan Minyak Thyme/Minyak Rosemary di Kepala
    Oleskan satu atau dua tetes minyak thyme atau rosemary di dahi Anda. Gosok dengan lembut dipermukaan kulit, kemudian diamkan selama beberapa menit. Minyak thyme dan rosemary mengandung carvacrol yaitu suatu zat yang bertindak sebagai inhibitor COX-II, sejenis obat anti-peradangan seperti ibuprofen.
  3. Teh Chamomile 
    Berikan diri Anda waktu untuk beristirahat sejenak disela-sela kesibukan untuk meringankan ketegangan yang menyebabkan sakit kepala. Teh chamomile memiliki senyawa yang membantu Anda rileks untuk meringankan rasa sakit. Seduh satu kantong teh chamomile dengan secangkir air matang. Tutup selama 10 menit, tambahkan madu sebagai pemanis dan minum secara perlahan di tempat yang tenang.
  4. Rendam Kaki dengan Peppermint dan Minyak lavender 
    Beberapa ahli pengobatan tradisional percaya merendam kaki adalah salah satu obat yang ampuh untuk sakit kepala. Air panas akan menarik darah menuju kaki sehingga mengurangi tekanan pada pembuluh darah di kepala. Tambahkan beberapa tetes peppermint atau minyak lavender untuk aroma terapi.
  5. Magnesium 
    Para penderita migrain memiliki kadar magnesium yang rendah did alam otak mereka selama serangan terjadi. Konsumsi suplemen yang mengandung magnesium dapat mencegah sakit kepala. Dapatkan asupan magnesium sebanyak 400 miligram per hari.
  6. Vitamin B2 
    Sebuah penelitan memberikan 400 miligram vitamin B2 kepada setiap relawan yang mengikuti penelitian tersebut. Mereka diberikan suplemen vitamin B2 setiap hari selama tiga bulan dan dampaknya 50-59% relawan mengalami penurunan keluhan migrain. Jadi konsumsilah vitamin B2 ini untuk membantu mengatasi keluhan sakit kepala Anda.
Jika Anda sering terkena sakit kepala, cobalah 6 pereda sakit kepala sederhana ini agar keluhan Anda dapat segera teratasi. Semoga bermanfaat!

Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat.

Waspadai Kangker Lidah, Kenali Gejalanya!



Penyebab Terjadinya Kanker Lidah

Meski pria perokok berisiko lebih tinggi mengalami kanker lidah, namun tidak menutup kemungkinan wanita juga mengalami hal yang sama. Faktor utama penyebab kanker lidah memang belum belum dapat disimpulkan secara pasti. Tetapi para ahli medis meyakini bahwa luka dan infeksi pada lidah dapat memicu terjadinya kanker lidah.
Paparan sinar ultraviolet, zat radioaktif dan melemahnya daya tahan tubuh juga ditengarai sebagai penyebab terjadinya kanker lidah. Selain itu, faktor psikis dan genetik juga turut mempengaruhi tingkat keparahan penyakit mematikan ini.

Gejala-gejala Kanker Lidah

Gejala awal kanker lidah tidak jauh beda dengan sariawan. Yang membedakan adalah, jika pada sariawan daerah sekitar luka akan terasa lunak, maka pada kanker lidah daerah sekitar luka akan mengeras saat diraba. Umumnya rasa sakit pada gejala kanker lidah akan menjalar dari leher menuju telinga. Pergerakan lidah yang terasa kaku dan rasa sakit saat menelan juga bagian dari gejala kanker lidah yang umum terjadi. Berikut beberapa gejala lain kanker lidah yang perlu Anda waspadai.
  • Munculnya bercak berwarna merah atau putih pada lidah dalam waktu lama
  • Sariawan dan peradangan di lidah secara terus menerus
  • Nyeri saat mengunyah dan menelan makanan
  • Radang tenggorokan dalam waktu yang lama
  • Mulut sering mengalami mati rasa
  • Nyeri dari telinga menuju leher
  • Perdarahan pada lidah tanpa sebab yang jelas

Perawatan dan Pengobatan Kanker Lidah

Jika Anda merasakan salah satu gejala di atas, sebaiknya Anda segera berkonsultasi ke dokter untuk mendapatkan diagnosis awal. Dokter akan memberikan perawatan sesuai dengan ukuran dan perluasan area gejala.
Pengobatan menggunakan radioterapi dan kemoterapi mungkin akan dilakukan untuk mengurangi perluasan dan peradangan pada kanker lidah. Jika sudah menjalar dan mencapai stadium akut, kombinasi operasi dan radioterapi mungkin akan diberlakukan oleh tim medis.
“Peningkatan penderita kanker lidah cukup mengkhawatirkan. Tahun ini diperkirakan naik 10 persen. Banyak faktor risiko menyebabkan kanker lidah, selain sariawan juga gaya hidup metropolis seperti mengonsumsi alkohol dan seks bebas,” terang Dokter spesialis bedah RSCM Erwin Daniel Wilian, seperti dilansir liputan6.com. (dan)

Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat.

Kiat Penting Agar Kita Sukses Berdiet



Apakah Anda adalah satu dari sekian banyak orang yang pernah merasa sangat senang karena sudah berhasil menurunkan berat badan tetapi ternyata kesenangan itu hanya Anda nikmati dalam waktu singkat karena hanya dalam waktu sekejap saja berat badan Anda kembali naik? Anda tentu merasa bahwa menjaga berat badan yang ideal adalah hal yang lebih sulit dibandingkan untuk menurunkan berat badan. Lalu apa yang harus Anda lakukan untuk menurunkan berat badan secara permanen?
Yang perlu Anda lakukan adalah mengetahui apa kunci penting dalam berdiet, bukan hanya untuk menurunkan berat badan saat ini tetapi menjaga berat badan Anda untuk jangka waktu lama. Menurunkan berat badan membutuhkan olahraga teratur dan pola diet sehat yang menyediakan semua nutrisi yang dibutuhkan tubuh Anda. Tetapi menjaga berat badan membutuhkan lebih dari itu. Diet dan olahraga masih merupakan elemen kunci, tetapi sekarang Anda harus mencari cara untuk menerapkan gaya hidup baru yang lebih sehat.
Diet Tepat dengan Nutrisi Seimbang
Pola diet tepat adalah pola diet yang sehat dan seimbang. Dengan memberikan tubuh Anda asupan segala macam nutrisi yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah yang cukup, maka penurunan berat badan Anda akan berjalan lancar dan optimal. Pastikan Anda memenuhi semua kebutuhan nutrisi mulai dari karbohidrat, lemak, protein, serta vitamin dan mineral Anda setiap harinya. Untuk menurunkan berat badan, maka pilihlah sumber karbohidrat kompleks untuk memenuhi kebutuhan karbohidrat Anda, seperti dari sereal gandum utuh, oatmeal, roti gandum, ataupun nasi merah. Tambahkan konsumsi makanan kaya protein rendah lemak seperti daging ayam tanpa kulit, susu rendah lemak, telur, ikan, dan sebagainya. Perbanyak pula konsumsi sayuran dan buah-buahan segar setiap hari untuk mencukupi kebutuhan vitamin, mineral, dan serat Anda.

Pola Makan
Makan lebih sering membantu menyeimbangkan asupan kalori Anda sepanjang hari dan juga membuat level gula darah Anda tetap optimal. Jadi bagilah porsi makan Anda menjadi 5-6 porsi kecil dalam sehari. Makan dengan frekuensi lebih sering juga akan membuat metabolisme tubuh Anda lebih aktif.

Aktivitas Fisik
Aktivitas fisik merupakan bagian penting dalam diet untuk menurunkan berat badan. Olahraga teratur memiliki banyak manfaat seperti membakar kalori, membentuk otot, serta membantu mempertahankan berat badan ideal Anda. Jika Anda belum memiliki rutinitas latihan yang teratur, mulailah dengan melakukan setidaknya 30 menit aktivitas fisik setiap harinya, seperti berjalan kaki, jogging, atau bersepeda. Selanjutnya mulailah pula melakukan latihan beban untuk meningkatkan kekuatan dan ketahanan Anda serta membentuk tubuh yang lebih ideal.

Cara terbaik untuk membuat Anda berhasil menurunkan berat badan sekaligus menjaganya untuk jangka waktu lama adalah dengan menerapkan pola makan yang baik diimbangi dengan olahraga teratur. Oleh karena itu, mulailah memasukkan kunci penting tersebut untuk membuat diet Anda berhasil dan mencapai berat badan ideal yang Anda inginkan. Selamat berdiet!

Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat.

Senin, 07 Januari 2013

Cara Alami Menghilangkan Jerawat

Sudah menjadi rahasia umum bahwa keberadaan jerawat (terutama di wajah) akan sangat berpengaruh terhadap rasa percaya diri. Maka dari itu setiap orang yang berjerawat pasti akan mati-matian berusaha agar makhluk bernama jerawat itu dapat segera dienyahkan dari wajah ataupun bagian tubuh lainnya. 

Berikut cara cara menghilangkan jerawat secara alami :

1. Lemon/Jeruk Nipis + Air Tawar


Lemon, jeruk nipis dan buah-buah sebangsanya mengandung citric acid yang sangat kaya, dimana citric acid ini sangat baik untuk memindahkan sel-sel kulit yang mati yang bisa menyebabkan jerawat. Caranya yaitu dengan mencampurkan jus/perasan lemon dengan air mawar kemudian oleskan di wajah dan biarkan selama 10-15 menit. Setelah itu bilas dengan air hangat. Penerapan terapi ini secara rutin dan konsisten selama 15 hari akan memberikan hasil yang cukup luar biasa gunakan dan lihatlah apa yang terjadi.


2. Putih Telur


Caranya yaitu, pisahkan kuning telur dan ambil putih telurnya saja. Kocok sebentar lalu oleskan ke wajah dan diamkan selama 15 menit. Putih telur ini akan membantu mengurangi minyak di wajah yang seringkali menyebabkan timbulnya jerawat.


3. Pasta Gigi


Satu hal yang perlu diingat disini pasta gigi yang digunakan adalah yang bentuknya pasta(seperti Pepsodent) bukan yang bentuknya gel (seperti Close Up). Caranya hampir sama denga kedua cara di atas. Oleskan pasta gigi ke jerawat dan bagian lain di sekitar jerawat tersebut sebelum tidur. Biarkan semalaman/sampai pagi kemudian bilas dengan air bersih.


4. Tomat

Buah yang satu ini selain bagus untuk kesehatan mata juga cukup efektif menghilangkan komedo hitam(blackheads). Yang pertama harus dilakukan adalah mengiris tomat menjadi dua lalu oleskan ke seluruh wajah yang berjerawat dan biarkan selama 15 menit – 1 jam kemudian bilas. dan makanlah untuk perawatan dari dalam.


5. Lidah Buaya


Perhatian jangan gunakan lidah yang asli dari mulut buaya, he,, Ambil satu daun lidah buaya, potong beberapa bagian, kelupas kulit luarnya, oleskan di bagian yang muncul jerawat, dan ulangi melakukan cara ini tiap pagi dan sore. Jika kalian cukup telaten, jerawat mungkin akan dapat mongering dan mengelupas selama 3 hari. Selain itu lidah buaya juga mampu menghilangkan bekas jerawat yang membandel. Sekali lagi kuncinya hanya satu, telaten.


6. Bawang Putih


Ada dua pilihan dalam menggunakan bawang putih untuk menghilangkan jerawat. Pertama dengan menumbuk dua atau lebih bawang putih hingga cukup halus lalu dioleskan ke bagian wajah yang berjerawat. Diamkan selama 10 menit lalu bilas. Sedangkan cara kedua adalah dengan memakan satu atau lebih bawang putih setiap hari.
Banyak yang mengatakan kedua cara ini cukup efekktif, namun bagi kalian yang tidak menyukai bau bawang putih mungkin lebih baik menempuh cara yang lain.



7. Selalu Bersihkan Wajah


Selalu rawat kebersihan wajah setiap hari dari kotoran dan debu dijalan. Untuk kita yang selalu aktif dan berurusan dengan debu dijalan, maka rajin-rajinlah membersihkan muka sebelum atau sesudah beraktifitas. Sebagai konsumsi dari dalam, maka perbanyaklah makan sayuran dan minum air putih. Buat yang gak suka sayur.!, maka buah yang mengandung air dapat menjadi alternatif dalam merawat wajah dari dalam. Karena kandungan yang terdapat dalam buah dan sayuran sangat diyakini bisa menjadikan wajah kita lebih bersih dan berseri.



Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat.








Manfaat Petai Bagi Kesehatan


Petai, tentu tidak asing lagi di telinga kita. Makanan yang banyak digemari oleh orang orang, tetapi banyak juga yang membencinya, terutama para remaja. Faktor penyebabnya hanya satu, yaitu masalah baunya yang khas. Tetapi sebagian besar orang tidak tau dan anggap remeh dengan petai, kamu akan berubah pikiran dan harus mencoba untuk mengkonsumsinya kalau kamu tau betapa besarnya khasiat petai bagi kesehatan kita.



Teksturnya yang lembut dan halus menjadikannya sangat bagus untuk saluran pencernaan. Dilengkapi juga dengan adanya serat, petai juga dapat memberikan tambahan energi untuk tubuh. Dari hasil penelitian, mengkonsumsi sekitar satu porsi petai dapat memberikan tambahan energi sekitar 90 menit. Karena itu, petai juga sangat dianjurkan untuk para atlit, tidak heran banyak atlit yang dapat berolahraga dalam waktu yang lama.

Beberapa penyakit yang dapat dicegah dengan mengkonsumsi petai.

Pikiran dan Mood
Petai mengandung zat triptophan, sehingga membuat orang yang depresi menjadi lebih tenang. Pikiran lebih relax, dan memperbaiki mood lebih bahagia.

Stroke
Berdasarkan hasil penelitian di Amerika, mengkonsumsi petai setiap hari dapat mengurangi resiko kematian karena stroke sekitar 40%.

Tekanan Darah Tinggi
Petai memiliki kemampuan untuk menurunkan resiko terjadinya tekanan darah tinggi dan stroke.

Susah BAB
Petai kaya akan serat, mengkonsumsi petai dapat membantu proses BAB kita menjadi lancar.

Anemia
Petai juga kaya akan zat besi dan dapat menstimulasi produksi sel darah merah serta membantu tubuh saat terjadi anemia.


Wah banyak sekali kan manfaatnya, hehe :)

Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat.

7 Hal yang Jangan Dilakukan Setelah Makan

Berikut ini adalah 7 hal yang sebaiknya tidak dilakukan setelah kita makan:

1. Jangan Merokok


Penelitian dari para ahli membuktikan bahwa merokok sebatang rokok setelah makan sama dengan merokok 10 batang rokok (kemungkinan terserang kanker lebih besar).


2. Jangan Langsung Makan buah-buahan


memakan buah-buahan secara langsung setelah makan akan menyebabkan perut dipenuhi dengan udara. Untuk makan buah, lebih bagus di lakukan satu jam setelah jam makan atau 1 jam sebelum makan.


3. Jangan Langsung Minum Teh


Karena daun teh mengandung kandungan asam yang tinggi. Konten ini akan menyebabkan kandungan protein dalam makanan yang kita konsumsi sulit untuk dicerna.


4. Jangan Melonggarkan Tali Pinggang


Longgarkan sabuk setelah makan akan menyebabkan usus memutar dan diblokir.


5. Jangan Langsung Berjalan Jauh


Orang sering mengatakan bahwa berjalan beberapa langkah setelah makan akan memperpanjang hidup Anda. Padahal ini tidak benar. Berjalan akan menyebabkan sistem pencernaan tidak bisa menyerap nutrisi dari makanan yang kita makan. Ini menjadi USELESS!


6. Jangan Langsung Mandi


Mandi akan meningkatkan aliran darah ke tangan, kaki dan tubuh yang menyebabkan jumlah darah di sekitar perut akan terus berkurang. Ini akan melemahkan sistem pencernaan dalam perut kita.


7. Jangan Langsung Tidur


Makanan yang kita makan tidak dapat dicerna dengan baik. Ini akan menyebabkan radang usus dan pengalaman lambung.



Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat.